Bupati Bolmut Tinjau Tiga Desa yang Sempat Terisolasi Akibat Banjir dan Tanah Longsor

0

TOPIKBMR.CO BOLMUT – Bupati Bolmut Drs. Hi. Depri Pontoh menijau tiga Desa terdampak banjir dan tanah longsor yang cukup parah, Jumat (07/03/20). Tiga Desa tersebut adalah Desa Pangkusa, Desa Suka Makmur dan Desa Sang Kecamatan Sangkub.

Diketahui, Desa Pangkusa dan Desa Suka Makmur merupakan salah satu wilayah terparah akibat banjir dan tanah longsor. Selain itu, ke dua Desa tersebut sempat terisolasi akibat material tanah longsor yang menghalangi akses jalan masuk Desa.

Bupati Bolmut bersama rombongan melihat langsung kondisi tempat tinggal warga, berkunjung ke tempat yang dijadikan Posko pengungsian korban banjir dan menyerahkan bantuan berupa bahan makanan serta air mineral.

Pemerintah Daerah melalui Dinas Kesehatan yang dibantu Tim Kesahatan Kabupaten Bolaang Mongondow Selatan langsung menyiapkan Posko Pemerikasaan dan pelayanan Kesehatan yang bertempat di Rumah Sangadi Desa Pangkusa.

Turut hadir Ketua TP PKK Bolmut Dra. Hj. Ainun Pontoh Talibo, Wakil Bupati Bolmut Drs.Hi. Amin Lasena M.AP., Wakil Ketua TP PKK Dra. Hj. Siti Safwania Lasena Djenaan, Kepala Kejaksaan Negeri Bolmut Moch. Riza Wisnu Wardhana, SH. M.Hum., Wakapolres Bolmut, Sekertaris Daerah Dr. Drs. Hi. Asripan Nani, M.Si., Ketua DWP Bolmut Hj. Fitriana Nani Buhang, SE, Staf Ahli Bupati, Para Asisten Sekda, Kepala BPBD Kabupaten Bolsel, dan jajaran, Pejabat TNI/Polri, Pimpinan Perangkat Daerah serta Camat Sangkub. (BUY)

Leave A Reply

Your email address will not be published.