H-1 Pilgub, Ketua SPI Bolmut Ajak Semua Elemen Masyarakat Jaga Keamanan

0

TOPIKBMR.NEWS BOLMUT – Ketua Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Sahabat Polisi Indonesia (SPI) Kabupaten Bolaang Mongondow Utara (Bolmut) Patris Babay, mengajak semua eemen masyarakat di Bolmut untuk dapat bersama sama menjaga keamanan, ketertiban  jelang Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Gubernur dan Wakil Gubernur Provinsi Sulut tahun 2020.

Menurut Babay, masyarakat untuk berperan aktif menjaga situasi yang aman, tertib dan lancar menjelang hingga pasca Pilkada.

“Saya ajak masyarakat untuk tetap menjaga kondisi aman dan damai. Tidak usah saling fitnah dan saling cemar dengan pemikiran negatif,” imbaunya.

Lanjutnya, pasangan bakal calon Gubernur dan Wakil Gubernur yang kelak terpilih merupakan pilihan masyarakat sesuai hati nurani.

Sehingga berbagai fitnah, isu berbau SARA, penyebaran berita hoaks yang tidak bertanggung jawab hanya menimbulkan keretakan dalam hidup bersosial dan bermasyarakat.

Ditambahkan Patris, yang juga Ketua DPI Bolmut dan Ketua Jurnalis Online Bolmut (JOB) juga mengajak seluruh tokoh adat, tokoh agama, tokoh perempuan, tokoh pemuda dan segenap masyarakat  Bolaang Mongondow Utara agar selalu menyampaikan pesan-pesan menyejukkan dalam masa tenang ini serta menggunakan hak pilih pada hari pencoblosan 9 Desember mendatang.

“Suara kita sekalian menentukan masa depan Sulawesi Utara. Maka gunakan hak pilih di sembilan desember besok sesuai hati nurani masing-masing,”

Sementara itu, untuk menjaga situasi keamanan dan ketertiban masyarakat, dirinya mengajak seluruh masyarakat untuk mendukung aparat keamanan Polres Bolaang Mongondow Utara  dalam menjalankan tugas-tugas keamanan, pengayoman, dan perlindungan terhadap masyarakat, terkhusus pada masa-masa pemilihan kepala daerah hingga pelantikan Gubernur dan Wakil Gubernur Definitif nanti.

“Mari bersinergi dengan aparat kepolisian untuk menciptakan situasi Bolaang Mongondow Utara  tercinta yang kondusif bagi semua orang,” cetusnya

“Karena hanya dalam keadaaan amanlah kita bisa memilih pemimpin kita secara baik, untuk masa depan pembangunan Sulawesi Utara.

“Apapun perbedaan kita, persatuan dan kesatuan antar sesama kita harus tetap dijaga, dan pasangan calon juga harus berjiwa besar menerima setiap hasil pemilu nantinya,” katanya.

Patris  juga Menghimbau kepada masyarakat agar selalu memperhatikan protokol kesehatan dengan 3 M, Selalu mencuci tangan, menjaga jarak dan memakai masker, baik bagi pasangan calon maupun masyarakat umum, sehingga bisa mencegah penularan Covid-19. Tutup Ketua JOB Bolmut
(BUY)

Leave A Reply

Your email address will not be published.