Pemkot Kumpul 900 Petugas Agama dan Guru Mengaji

0

topikbmr.co, KOTAMOBAGU – Pemkot Kotamobagu menggelar kegiatan pertemuan bersama petugas agama dan guru mengaji se Kotamobagu, Senin (8/4/2019). Sebanyak 900 petugas agama dan guru mengaji menghadiri kegiatan tersebut.

Wali Kota Kotamobagu Tatong Bara, dalam sambutannya menyampaikan, ucapan terima kasih kepada para petugas agama dan guru mengaji meski telah meninggalkan tugas dan pekerjaan yang diemban di kelurahan dan desa, sudah menghadiri undangan dari pemerintah Kotamobagu dalam rangka menyatukan langkah dalam menyongsong pemilihan umum legislatif dan Presiden, serta menyongsong bulan suci ramadhan.

“Dalam kesempatan ini saya berharap dan menitik beratkan tugas dan kerja kita dalam beberapa hari kedepan. Yang pertama mari kita sukseskan pemilihan presiden dan wakil presiden serta pemilihan legislatif. Ini pertama terjadi pemilihan presiden dan legislatif bersamaan. Kami seluruh pimpinan daerah dikumpul pak presiden di Jakarta dan dikumpul juga oleh bapak Gubernur Provinsi Sulawesi Utara, sebab kita bagian dari republik ini untuk menjalankan tugas konstitusional negara. Insya Allah di Kotamobagu berjalan dengan baik,” ujar Wali Kota.

Lebih lanjut Wali Kota mengatakan, salah satu garda yang menentukan suksesnya setiap kegiatan dan even di masyarakat adalah tokoh agama. Oleh sebab itu kata Wali Kota, penting rasanya kita semua bertemu di tempat ini menyatukan langkah kita pada tanggal 17 April, dan semoga di Kotamobagu akan berjalan aman, damai dan kondusif.

“Nah kalau imam, pendeta dan pegawai syari guru mengaji ikut serta dalam menjaga lingkungan, dan melihat perkembangan di sekitar, antisipasi segala sesuatu serta memberikan pemahaman yang kuat kepada masyarakat, saya dan kita semua yakin akan berjalan sesuai dengan harapan kita semua,” terangnya.

Untuk itu kata Wali Kota, momentum 17 april ini harus ada manfaat bagi kita di daerah baik di Bolaang Mongondow Raya bahkan di Sulawesi Utara, dan negara.

“Jadi kita harus betul-betul melihat figur yang bisa mendongkrak atau menjadikan lompatan lompatan pembangunan di daerah kita,” pungkasnya.

(Gufran)

Leave A Reply

Your email address will not be published.