TOPIKBMR.NEWS BOLMUT – Hasil Follow Up Swab Ke dua berdasarkan pemeriksaan BTKLPP Manado menyatakan dua pasien Yang Terkonfirmasi Kasus Positif Covid-19 ke-23 dan ke-24 di Kabupaten Bolaang Mongondow Utara (Bolmut).
Dari rilis resmi yang dikeluarkan oleh tim Covid-19 Bolmut tertanggal 02 Desember, tahun 2020 memberitahukan bahwa dua pasien ke 23 dan 24 beserta kontak erat sabanyak 48 orang dinyatakan sembuh.
Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Bolmut Jusnan C Mokoginta menyampaikan, semua ini berkat kerja keras Pemerintah Daerah Bolmut dalam hal ini Bupati, Wakil Bupati, Sekda dan seluruh masyarakat, Bolmut bersiap masuk Zona Hijau lagi.
“Terimakasih, berkat kerja keras ini, angka kesembuhan penderita Covid-19 di Bolmut 100 persen tanpa ada kematian,” ungkap Jusnan (03/12/20).
Terinformasi gambaran perkembangan Covid-19 kabupaten Bolmut per tanggal 2 Desember 2020.
1.Kasus Probable = 0
2.Kasus Suspek = 1
3.KERT= 14 untuk jumlah KERT tersebut adalah akumulasi dari KERT seluruh pasien terkonfirmasi positif dan masih menunggu hasil Swab. (BUY)