2021 Mendatang Gedung SDN 1 Motoboi Besar Kembali Dibangun

0

TOPIKBMR.NEWS,KOTAMOBAGU – Pemerintah Kota (Pemkot) Kotamobagu, melalui Dinas Pendidikan (Disdik) memprioritaskan pembangunan kembali Sekolah Dasar Negeri (SDN) 1 Kelurahan Motoboi Besar, yang terbakar pada bulan Januari 2020 lalu.

Rencananya, pembangunan gedung sekolah ini, akan dilaksanakan pada tahun 2021 mendatang. Demikian yang dikatakan Sekretaris Disdik Rastono Sumardi.  “Pembangunan SD Negeri 1 Motoboi Besar ini menjadi prioritas kami tahun depan,” ujar Rastono.

Lanjutnya, untuk alokasi dana dalam pembangunan SDN 1 Motoboi Besar ini ditaksir mencapai Rp3 Miliar yanga berasal dari APBD tahun 2021.

“Insya Allah anggarannya melalui APBD tahun 2021. Untuk membangun 6 ruangan kelas ini kurang lebih tiga miliar. Ada sebagian anggarannya juga nanti diambil dari DAK (Dana Alokasi Khusus), tapi hanya untuk jamban dan perpustakaan,” ungkapnya.

Karena menurutnya, penganggaran untuk bangunan baru tidak bisa lagi dibiayai secara keseluruhan melalui DAK.

“ Kalau skema penganggaran pemerintah pusat sekarang ini hanya bisa rehab sedang. Sementara ini total bangun baru. Jadi kami harus gunakan anggaran DAU (Dana Alokasi Umum),” pungkasnya.

(Tri)

Leave A Reply

Your email address will not be published.