Purna dan 36 Calon Paskibraka Kotamobagu Bagi-bagi Takjil Gratis

0

TOPIKBMR.NEWS, KOTAMOBAGU — 36 calon pasukan pengibar bendera pusaka (Paskibraka) Kota Kotamobagu tahun 2021, bersam purna paskibraka melaksanakan bagi-bagi takjil gratis di bulan suci Ramadhan 1442 hijriah, Kamis (29/4/2021) di tiga titik lokasi berbeda.

 

Bagi-bagi takjil gratis ini masing-masing berlokasi di simpang empat gedung bobakidan, di depan masjid raya baitul makmur dan di bundaran pusat kota.

Rio Lasabuda, Selaku penanggung jawab kegiatan mengatakan, bagi-bagi takjil gratis yang dilakukan oleh 36 calon paskibraka tahun 2021 ini bertujuan untuk meningkatkan ukhuwah islamiah dan mempererat tali silaturahmi.

“Selain kegiatan berbagi takjil, kami bertujuan untuk mempererat silaturahmi antar purna dan calon paskibra. Ini bertujuan agar terjalin kekompakan dalam organisasi,” jelas Rio Lasabuda

Ditambahkan juga, kegiatan yang dilaksanakan bertujuan utama untuk berbagi dengan sesama dalam bentuk makanan dan minuman buka puasa untuk masyarakat pengguna jalan. “Pastinya selain ajang silaturami, kegiatan utamanya untuk saling berbagi dengan masyarakat pengguna jalan untuk berbuka puasa,” pungkas Rio

Kegiatan yang dipimpin langsung ketua Purna Paskibraka Indonesia (PPI) Kotamobagu, Alfian Tumbol berlangsung sukses hingga berbuka puasa, sholat Maghrib berjamaah dan dilanjutkan dengan pengarahan dari purna.

(Tri)

Leave A Reply

Your email address will not be published.