Pemdes Inaton Bagikan APD ke Warga

0

TOPIKBMR.NEWS,BOLTIM — Pemerintah Desa (Pemdes) Inaton, Kecamatan Modayag Barat, mendistribusikan alat pelindung diri (APD) berupa masker dan handsanitizer kepada warga desa yang ada di rumah maupun saat melintasi jalan raya.

Pembagian APD dilakukan secara bertahap. Untuk tahap pertama masker dirikan kepada warga Desa dan handsanitizer ditahap selanjutnya diberikan kepada setiap keluarga, ditempat ibadah dan TPQ yang ada di Desa Inaton.

Kepala Desa Inaton, Ismawaty Mamonto mengatakan, pembagian APD kepada warga bertujuan untuk meningkatkan kesadaran warga akan bahayanya Covid-19.

“Kegiatan penyaluran masker serta Handsanitizer tersebut,merupakan bentuk perhatian khusus pemerintah guna untuk Memutus penyebaran Covid-19 ini,” tandas Ismawaty Kamis,(29/04).

Pun, tak luput dirinya menghimbau kepada masyarakat Desa Inaton agar tetap menerapkan protokol kesehatan dengan benar, baik di rumah maupun saat keluar.

Guntur (28) salah seorang warga yang sedang mengurus administrasi di kantor desa, menyambut baik pembagian masker ini.

“Sebelumnya saya sudah mendapatkan pembagian masker, tetapi dirasa masih kurang, karena saya sering beraktivitas di luar rumah,” ujarnya.

(Ndet)

Leave A Reply

Your email address will not be published.