TOPIKBMR.NEWS,KOTAMOBAGU – Bersepeda saat ini menjadi aktifitas yang banyak diminati masyarakat Kotamobagu saat ini. Bukan hanya karena ingin sehat tetapi trend dari bersepeda inilah yang membuat masyarakat mulai melirik olahraga ini.
Untuk mengatasi masalah ini, Takasemura Bike Shop hadir dengan menyediakan berbagai macam jenis sepeda untuk pecinta olahraga sepeda di Kotamobagu.
Takasemura Bike Shop ini merrupakan dealer sekaligus bengkel sparepart sepeda yang berada di jalan Adampe Dolot, Kelurahan Molinow, Kecamatan Kotamobagu Barat ini jadi solusi bagi pecinta ‘Gowes’ di Kota Kotamobagu.
Sudah Setahun lebih beroperasi, dealer sepeda milik Ismail Azis warga asal Kabupaten Pangkep, Provinsi Sulawesi Selatan ini mulai banyak menarik pecinta olahraga sepeda. Pasalnya, tidak sedikit warga Kotamobagu bahkan instansi-instansi dan sekolah yang memesan sepeda di Takasemura Bike Shop ini.
Menurut Ismail, masyarakat saat ini termotivasi untuk bersepeda karena ingin sehat. Tak hanya itu bersepeda bersama dengan komunitas-komunitas juga salah satu faktor yang menjadikan masyarakat mulai suka dengan olahraga sepeda. “Tentu karena ingin sehat dan mungkin karena mulai banyaknya komunitas sepeda yang ada dengan ajakan-ajakan dari para pesepeda yang ada,” ujar Ismail.
Diakui Ismail, dibukanya dealer sepeda ini hanya karena ingin mengetahui apa kehebatan pada olahraga sepeda. “Saya mulai bersepeda dan membuka usaha ini bukan karena faktor hobi, tapi karena keinginan belajar dan pingin tahu apa kehebatan yang ada di sepeda,” jelasnya.
Di Takasemura Bike Shop ini, tersedia seluruh jenis sepeda dan sparepart yang standar hingga kelas internasional. “Semua jenis sepeda tersedia. Namun, karena banyaknya pesepeda pemula, yang paling banyak laku sepeda jenis Mountain Bike (MTB), untuk yang jenis sepeda Road Bike mungkin yang sudah paham dengan sepeda,” ungkap Azis.
Pun, untuk harga sepeda di Takasemura Bike Shop ini, sangat bersahabat dengan kantong. Dimulai dengan harga Rp1,8 juta hingga sepeda yang berharga Rp20 juta tersedia di Takasemura Bike Shop ini. “Disini juga bisa memesan sepeda yang harganya ratusan juta. Tapi bersifat pre order atau pesan duluan,” kata Ismail.
Kedepan, dirinya berencana untuk mengembangkan usaha dealer sepeda miliknya ini. “Rencana pengembangan pasti. Intinya jalan dulu, kalau seandainya Allah izinkan dapat modal lebih nanti akan kembangkan,” tuturnya.
(Tri)