TOPIKBMR.NEWS,KOTAMOBAGU – Kue biapong atau bakpao memang sudah banyak ditemukan di tempat-tempat penjual kue yang ada di Kota Kotamobagu. Cemilan nusantara khas Tionghoa ini memilik banyak peminat. Dengan bentuk bulat berwarna putih dengan berbabgai macam isi menjadi ciri khas cemilan ini.
Namun, berbeda dengan biapong buatan Miranda Dondo, warga Kelurahan Upai, Kecamatan Kotamobagu Utara. Biapong miliknya ini begitu laris. Pasalnya, biapong yang disajikannya ini berbeda dengan biapong pada umumnya.
Dengan dua varian rasa dengan isi coklat lumer, menjadikan biapong Dapur Bunda Q-L ini banyak diburu konsumen. “Biapong disini ada dua rasa, original dan pandan. Isinya pun saya beri variasi dengan coklat lumer,” kata Mira.
Pun, untuk penjualan, Mira memanfaatkan media sosial. “Usaha ini baru saya dirintis. Alhamdulillah rata-rata dalam sehari sekitar 300 biji bisa terjual, harganya pun murah, 1 paket isi 6 biapong hanya dibanderol Rp 10 ribu rupiah saja,” ujar Mira yang saat ini tercatat sebagai tenaga pendidik disalah satu SD yang ada di Kotamobagu.
Selain itu, ia pun menerima jasa pemesanan dalam jumlah banyak untuk kebutuhan hajatan. “Jika berminat bisa langsung mengunjungi Dapur Bunda yang beralamat di jalan A. P Mokoginta perbatasan Kelurahan Biga-Upai, atau bisa juga menghubungi kontak WhatsApp 0853-4014-5580 karena kami juga membuka layanan pesan antar atau delivery,” pungkasnya.
(Tri)