Realisasi ADD Triwulan II Beberapa Desa di Kotamobagu ‘Molor

0

TOPIKBMR.NEWS KOTAMOBAGU – Realisasi Alokasi Dana Desa (ADD) triwulan II untuk sejumlah Desa yang ada di Kota Kotamobagu sepertinya sedikit molor.

Pasalnya, realisasi ADD tahap II tersebut sangat dinantikan oleh sejumlah perangkat desa . Sebab, pos anggaran untuk pembayaran insentif perangkat desa serta operasional kantor bersumber dari ADD. ” Ya, minggu kemarin kita sudah memasukkan permohonan permintaan pencairan pos anggaran ADD untuk triwulan ke dua, ” ujar salah satu perangkat desa yang enggan namanya di publish, saat bersua di depan kantor Walikota Kotamobagu, Senin (21/8/2023).

Sementara itu, Kepala BPKD Kotamobagu Sugiarto Yunus saat dikonfirmasi melalui via telepon seluler Senin (21/8/2023) terkait adanya sedikit keterlambatan realisasi ADD tahap II bagi beberapa desa mengatakan,” PPTK masih ikut study Strara dua (S-2)selama dua minggu , ” ungkapnya.

Ditambahkan oleh Sugiarto jika pekan depan permintaan pencairan ADD beberapa desa sudah bisa di proses pencairannya. ” Minggu depan sudah bisa di proses pencairan, ” ujarnya.

Disinggung dari 15 desa di Kotamobagu apakah sudah ada yang permintaan ADD telah dicairkan? Sugiarto mengatakan jika sudah ada beberapa desa yang permintaan pencairan ADD sudah direalisasikan oleh BPKD. ” Sudah ada. Tapi saya lupa berapa desa yang cair ADD, ” tandanya.

(Herdy)

Leave A Reply

Your email address will not be published.