Penyegaran OPD Diawal Tahun, Ini Alasan Wali Kota Tatong

0

TOPIKBMR.NEWS, KOTAMOBAGU – Penyegaran, roling, mutasi dan promosi jabatan Organisasi Perangkat Daerah (OPD) yang dilakukan Pemerintah Kota (Pemkot) Kotamobagu, Rabu (6/1/2021) di aula kantor Walikota Kotamobagu tadi bertujuan untuk membangun satu soliditas dalam menghadapi kondisi yang tidak umum ini.

Penegasan itu, diungkapkan Wali Kota Kotamobagu, Tatong Bara saat melantik 192 pejabat struktural dan fungsional Pemkot Kotamobagu.

“Adanya pergeseran, rotasi ada mutasi ada promosi dan lain-lain. Ini tidak ada tujuan lain selain membangun satu soliditas menghadapi kondisi yang tidak umum ini,” jelasnya.

Disamping itu, Walikota Tatong Bara meminta kepada para pejabat yang telah dilantik agar dapat berkeja dengan baik sesuai yang diharapkan. “Harapan kita dengan dilantiknya para pejabat ii in sya Allah apa yang kita rencanakan apa yang terjadi saat ini mampu kita lewati,” katanya.

Untuk tahun ini, masih diprediksi pandemi. Oleh karena itu Tatong menjelaskan bahwa pihaknya butuh satu penguatan struktur pemerintahan untuk menghadapi kondisi ini, agar prestasi kembali dicapai seperti ditahun-tahun sebelumnya.

Pun, bukan hanya kali ini. Tatong juga mengatakan, kedepan akan ada kembali lelang jabatan untuk sejumlah OPD.

“Kita masih ada lelang jabatan. Ini kan, JPT kita baru dapat persetujuan dari Mendagri kemarin. Oleh sebab itu kita harus cepat kukuhkan untuk bisa bekerja di awal tahun dengan runutan pekerjaan yang sudah kita rencanakan di awal tahun melalui APBD. In sya Allah semua berjalan dengan baik,” pungkasnya.

(Tri)

Leave A Reply

Your email address will not be published.