Pemkot Kotamobagu Ajak Semua Elemen Masyarakat Jaga Kebersihan Lingkungan

0

topikbmr.co KOTAMOBAGU– Sebagai wujud kepedulian terhadap pengelolaan kualitas lingkungan, Pemerintah Kota (Pemkot) melaksanakan kerja bakti masal.

Pantauan dilapangan, Jumat (20/09/2019) sekira pukul 06:30 Wita seluruh ASN, Camat, Lurah Sangadi hingga perangkat tengah melaksanakan kerja bakti di titik pantau yang telah ditentukan.

Menurut Bambang Ginoga Plt Kepala Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Kotamobagu, bahwa kerja bakti ini sudah menjadi rutinitas Organisasi Perangkat Daerah (OPD) lingkup Pemkot Kotamobagu bahkan hingga ke tingkatan pemerintah Desa dan Kelurahan serta seluruh masyarakat Kotamobagu untuk dapat bersama sama menjaga kebersihan di lingkungan masing masing

“Program jumat bersih ini sudah menjadi rutinitas dari dulu, bukan lagi nanti ada penilaian atau kegiatan baru kita melaksanakan kerja bakti. Karena sesuai SK yang ada, setiap OPD berkewajiban manjaga kebersihan di titik pantau masing-masing,” ujar Bambang.

Bambang menambahkan, dalam menyambut World Clean Up Day (WCD) yang jatuh pada tanggal 21 september, direncanakan akan diisi dengan kerja bakti masal.

“Menyambut hari kebersihan dunia Besok itu kita juga akan melakukan aksi bersih-bersih di sejumlah tempat, salah satunya daerah aliran sungai. Olehnya saya mengajak masyarakat untuk turut terlibat dalam kegiatan ini, sebagai bagian dan upaya bersama guna mewujudkan kotamobagu sebagai kota adipura, kota sehat dan kota bersih,” pungkasnya.(wan/her)

Leave A Reply

Your email address will not be published.