TopikBMR,KOTAMOBAGU – Pengoperasian Pasar kuliner di eks Rumah Sakit Datoe Binangkang tinggal menunggu usulan hibah dari Kementrian Perdagangan RI. Demikian dikatakan Kepala Dinas Perdagangan, Koperasi dan Usaha Kecil Menengah (Disdagkop-UKM), Herman Aray.
“Pasar kuliner tinggal menunggu pengusulan hibah dari Kementerian Perdagangan ke Pemerintah Kota. Jadi kita akan mengusulkan hibah ke kementerian, semacam kita lakukan seperti Pasar Poyowa Kecil waktu lalu. Yakni dihibahkan dulu untuk penggunaan,” kata Aray.
Ia menjelaskan, salah satu dasar mendapat bantuan harus ada sertifikat dari Kementerian Perdagangan RI.
“Nanti kalau sudah ada hibah dari kementerian bahwa itu sudah milik dari pemerintah kotamobagu, kemudian kita laporkan ke pimpinan yakni ibu wali kota bagaimana untuk kelanjutan pembangunan ke depan,” terangnya.
Menurutnya, dalam penataan pasar kuliner ini, nantinya akan kembali dianggarkan. “Jadi harus eksklusif karena status kota. Disitu masih akan dipasang paving, pagar, kemudian sanitasi. Kalau masih dalam kondisi begitu lalu pedagang dipindah kan tidak bagus,” jelasnya.
(Tri)