Hari Terakhir Pelaksanaan Kampanye, Panitia Tingkat Daerah Harapkan Ini

0

TOPIKBMR.NEWS,KOTAMOBAGU – Tahapan demi tahapan Pemilihan Sangadi Serentak di Kota Kotamobagu sudah terlaksana dan berjalan lancar. Saat ini sudah memasuki tahapan Kampanye Calon Sangadi.

Demikian yang dikatakan Kepala Bidang Pemerintahan, Kelembagaan dan Aparatur Desa, Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa (DPMD) Kota Kotamobagu, Wiwie Sabunge, Kamis (13/10/2022).

“Tahapan saat ini sudah masuk kampanye. dan hari ini adalah hari terakhir pelaksanaan kampanye di 15 Desa yang ada di Kota Kotamobagu. Tahapan telah berjalan lancar mulai dari pembentukan Panitia hingga Kampanye saat ini,” ujar Wiwie.

Lanjut Wiwie, selain Kampanye, ada juga Desa yang telah melaksanakan bimbingan teknis untuk panitia dan pembantu panitia yang akan bertugas pada hari pelaksanaan pemilihan nanti.

“Untuk bimtek bagi Panitia dan Pembantu Panitia, masing-masing dari Desa yang mejdawalkannya, ada yang sudah melaksanakan bimtek dan ada juga yang akan melaksanakan setelah tahapan kampanye selesai,” ungkap Wiwie.

Wiwie berharap, disisa waktu yang sudah tidak lama lagi menuju hari pelaksanaan pemilihan, dirinya sangat mengharapkan seluruh masyarakat untuk mensukseskan pesta demokrasi di tingkat Desa se Kota Kotamobagu ini. “saya beraharap semua tahapan sampai pada pemilihan nanti berjalan lancar aman dan tertib. sehingga apa yang kita inginkan dapat terlaksana dan berjalan sesuai harapan,” imbuh Wiwie.

(Tri)

Leave A Reply

Your email address will not be published.