TOPIKBMR.NEWS,KOTAMOBAGU – Percepatan Vaksinasi Covid-19 di Kota Kotamobagu terus digenjot. Hari ini, Selasa (9/11/2021) telah dilaksnakan vaksinasi bagi masyarakat di 11 Desa dan Kelurahan.
Disamping itu, di kantor Dinas Kesehatan juga setiap harinya membuka pelayanan vaksinasi bagi masyarakat yang tidak mengetahui lokasi vaksinasi di tiap Desa dan Kelurahan yang mendapat jadwal pelayanan.
11 Kelurahan dan Desa yang dilaksanakan pelayanan vaksinasi hari ini yakni, Kelurahan Biga, Kotobangon, Kobo Besar, Genggulang, Motoboi Kecil,Mogolaing, Kotamobagu. Desa Pontodon Timur, Bilalang I, Poyowa Besar II dan Bungko.
Kepala Dinas Kesehatan (Dinkes) Kotamobagu, dr Tanty Korompot mengatakan, pelayanan vaksinasi akan terus digenjot dan dipercepat guna mencegah penyebaran covid-19.
Dirinya berharap agar semua masyarakat dapat mensukseskan program percepatan vaksinasi ini. “Mari kita cegah penyeberan covid-19 dengan melakukan vaksinasi. Tidak perlu takut untuk vaksinasi karena vaksin aman dan sehat,” ujar dr Tanty.
(Tri)