Dispora Kotamobagu Support Penuh Event Drag Race di Poyowa Kecil

0

TopikBMR,KOTAMOBAGU — Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) Kota Kotamobagu, Marham Anas Tungkagi membuka event Drag Race yang dihelat Muda Charaka dan pengurus Ikatan Motor Indonesia (IMI) Kotamobagu, Jumat (21/2/2020) di Desa Poyowa Kecil, Kecamatan Kotamobagu Selatan.

Event kali ini dilaksanakan dalam rangka Hari Ulang Tahun (HUT) berdirinya Muda Charaka ke-32 sekaligus ajang pemanasan jelang Kejuaraan Nasional (Kejurnas) Drag Race.

Dalam kesempatan itu, Anas yang membuka Kegiatan tersebut sangat mensupport atas terselenggaranya event tersebut. Menurutnya, event ini sebagai peningkatan prestasi bagi generasi muda pecinta balap di Kotamobagu.  “Ini juga sebagai bentuk peningkatan prestasi bagi generasi muda Kotamobagu. Nah, yang terpenting tentunya animo masyarakat yang begitu antusias dalam menyambut event ini. Apalagi, ini juga bekerjasama dengan UPTD pajak Kotamobagu yang turut mensuport sekaligus mensosialisasikan soal kewajiban membayar pajak kendaraan,” ujar Anas.

Mantan Kepala Bagian Tata Pemerintahan ini juga berharap, dengan adanya sosialisasi taat bayar pajak kendaraan ini, tentunya akan mendorong peningkatan kesejahteraan dan pembangunan di Kota Kotamobagu melalui bagi hasil pajak.

“Saya berharap dengan adanya event ini dapat mendorong masyarakat akan taat membayar pajak. Kemudian bagi para peserta lomba diharapkan dapat dan tetap selalu menjunjung tinggi nilai sportifitas,” harap Anas. 

(Tri)

Leave A Reply

Your email address will not be published.