Jaga Persaudaraan, Pemkot Imbau Pengguna Facebook di Kotamobagi Bijak Dalam Bermedia Sosial

0

TOPIKBMR.NEWS KOTAMOBAGU – Beberapa pekan ini, media sosial Facebook ramai dengan komentar netizen pada postingan sejumlah pengusaha yang saling sentil.

Hal ini dikhawatirkan dapat mengganggu keamanan dan ketertiban serta persaudaraan di antara masyarakat Kotamobagu sebagai pengguna media sosial.

Menanggapi hal ini, Pemkot melalui Kepala Badan Kesbangpol Kotamobagu, Siti Rafiqa Bora mengimbau agar pengguna Facebook dapat lebih bijak dalam mengunggah maupun berkomentar di laman media sosial tersebut.

“Saat ini sedang ramai saling komentar di Facebook. Jangan sampai karena kita tidak bijak bermedia sosial kemudian kita sendiri terkena pelanggaran hukum,” katanya.

Ia berharap, agar netizen di Kotamobagu selalu mengedepankan moto leluhur agar tercipta suasana kekeluargaan meski di dunia maya.

“Jika ada yang saling serang mungkin di Facebook, yah diharapkan masyarakat sebagai pengguna Facebook juga untuk tidak memperkeruh atau ikut-ikutan memanas-manasi,” ujarnya.

Di momen Ramadan ini kata Rafiqa, Pemkot selallu mengimbau agar senantiasa menjaga kerukunan dan keamanan di wilayah Kotamobagu.

Leave A Reply

Your email address will not be published.