Bermain Las, Hairun Ciptakan Pagar Hingga Tiang Listrik

0

TOPIKBMR.NEWS,KOTAMOBAGU — Hairun Mokoginta (39) sudah sepuluh tahun menggeluti usaha bengkel las, khususnya untuk pembuatan pagar, lengan lampu penerang jalan, kanopi, bajaringan, tiang listrik, serta konstruksi lainnya.

Usaha bengkel las milik Hairun ini beralamatkan di Jl. Piere Tendean Kelurahan Gogagoman, Kecamatan Kotamobagu Barat, Kota Kotamobagu.

Usaha bengkel las ini cukup potensial, kata Hairun. Sekarang ini, masyarakat sudah semakin modern dalam membuat desain, serta rancangan struktur dan aksesori bangunan.

“Memang tidak setiap hari ada pesanan. Akan tetapi, dalam sebulan itu pasti ada pesanan yang saya terima,” kata Hairun di lokasi usaha bengkel lasnya.

Dalam mengerjakan pesanan, ia dibantu oleh tiga karyawannya. Untuk harga setiap pekerjaan, kata dia, tidak memiliki harga tetap.

“Untuk harga pada setiap pesanan tidak menentu. Sebab, harga ditentukan sesuai dengan kesepakatan antara pemesan dan saya, beberapa pemesan memilih menyediakan bahan, untuk itu harganya tidak menentu,” katanya.

Tidak dapat dimungkiri, bahwa pesatnya pembangunan telah turut mendorong terbukanya peluang usaha bagi para pelaku bisnis baru atau pemain lama, yang semakin melebarkan sayapnya pada jenis kontruksi lainnya.

“Jika anda ingin melakukan pesanan, anda bisa menghubungi kami, melalui nomor telepon 089504273139 atau melalui media sosial Facebook @ Sagitarius Jo Kata,” pungkasnya.

(Tri)

Leave A Reply

Your email address will not be published.