Legislatif Expo-8, Stand DPRD Kotamobagu Banjir Pengunjung

0

TOPIKBMR.NEWS KOTAMOBAGU –Pasca dibukanya kegiatan Legislatif SulutGo Expo ke-8 tahun 2020 di Manado Town Square (Mantos), Rabu(4/3/2020), stand pameran DPRD Kotamobagu ramai dikunjungi. Ini terbuti pada siang tadi, Stand DPRD Kotamobagu kedatangan tamu dari mahasiswi Fisip Unsrat Manado.

Para mahasiswi diterima langsung oleh dua pimpinan DPRD. Yakni Ketua DPRD Meiddy Makalalag (Mekal) dan Wakil Ketua DPRD Syarifuddin Juaidi Mokodongan (SJM), yang saat hadir dalam kegiatan legislativ expo tersebut.

Para mahasiswi datang berdialog dengan kedua pimpinan DPRD. Mereka menanyakan soal produk hukum yang dilahirkan DPRD Kotamobagu sepanjang 2019, sistem kerja DPRD Kotamobagu dalam memperjuangkan aspirasi masyarakat, serta cara menjaga harmonisasi di internal DPRD maupun eksternal.

Mekal dan SJM tampak akrab dan sesekali melempar canda dengan para mahasiswi. Para mahasiswi pun puas mendengar penjelasan Ketua DPC PDI Perjuangan dan Ketua DPD Partai NasDem Kotamobagu tersebut. “Banyak hal kita informasikan dan diskusikan dengan adik-adik mahasiswi tadi. Intinya mereka ingin tahu apa dan bagaiman DPRD Kotamobagu bekerja untuk kepentingan masyarakat,” kata Mekal dan SJM kepada Kronik Totabuan.

Legsilatif Sulut-Go Expo ke-8 Tahun 2020 mengusung tema: Wakil Rakyat Energi Baru Harapan Baru. Kegiatan tersebut dimulai Selasa (3/3/2020) kemarin dan akan berlangsung hingga Jumat (6/3/2020) nanti.

Ada banyak kegiatan di sini. Mulai dari pameran atau expo, talk show, forum pimpinan dewan dan anggota DPR-DPD RI, rakyat bertanya wakil rakyat menjawab, serta studi banding di tempat. Kemudian ada juga beberapa kegiatan pendukung, seperti lomba fashion show baju dinas resmi pimpinan dan anggota dewan, lomba expo go talent, dan catur perorangan. (#)

 

Leave A Reply

Your email address will not be published.