TOPIKBMR.NEWS,BOLTIM — Kepolisian Resor (Polres) Bolaang Monngondow Timur (Boltim) melalui Polsek Rural Modayag memberikan bantuan kepada warga kurang mampu di wilayah Kecamatan Modayag, Selasa (21/4). Bantuan yang diberikan berupa beras 5 Kg dan satu karton mie instan untuk masing-masing kepala keluarga.
Penyaluran bantuan dipimpin Waka Polsek, Ipda I Ketut Wiyasa, serta didampingi Kanit Provost serta empat Bhabinkamtibmas. Bantuan yang diberikan dengan maksud untuk membantu meringankan beban masyarakat di tengah pandemic Covid-19 itu, difokuskan di beberapa desa seperti; Liberia, Liberia Timur, Moonow dan Modayag III.
“Kami dari Kepolisian Resor Boltim, Sektor Modayag berharap dengan adanya bantuan ini dapat meringankan beban masyarakat akibat keterbatasan ruang gerak dalam upaya pencegahan dan memutus rantai penyebaran Covid-19,” ujar Waka Polsek Modayag.
Pemberian bantuan tersebut selesai pukul 13.00 wita dan akan dilanjutkan pada Rabu (22/4) esok, kepada warga yang berhak menerima sebanyak 20 kepala keluarga.
Ikut hadir dalam giat penyaluran bantuan, Kanit Provost, Bripka Brurry Makalunsenge dan 4 Bhanbinkamtibmas Polsek Modayag, masing-masing; Bripka Hijrah Arafat Mamonto, Bripka Tito Gumeleng, Bripka Christianto Bone dan Brigadir Stenly Lihawa.
(Redaksi)