2020, Dinas Pendidikan Boltim Akreditasi 23 SMP

0

TOPIKBMR.CO BOLTIM – Kualitas pendidikan di Bolaang Mongondow Timur (Boltim) mendapat perhatian serius Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Boltim. Bahkan di 2020 mendatang, melalui Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Disdikbud) akan melakukan program akreditasi sekolah.

“Saat ini ita sudah dalam tahapan sosialisasi persiapan akreditasi sekolah yang akan dilakukan tahun 2020 mendatang,” ungkap Kepala Bidang Pembinaan SMP Dikbud Boltim Sri Rahayu Potabuga.

Dikatakan, program tersebut bertujuan untuk memenuhi kualifikasi pendidikan di daerah.

“Gedung sekolah, mata pelajaran, hingga kurikulum yang dipakai beserta dengan jumlah siswanya harus memenuhi standar, agar bisa masuk dalam program akreditasi ini,” tambahnya.

Saat ini kata Rahayu, jumlah Sekolah Menengah Pertama (SMP) di daerahnya berkisar 23 sekolah. “Total sekolah itu akan dimasukkan dalam program akreditasi di tahun mendatang,” ujarnya. (###)

Leave A Reply

Your email address will not be published.