TOPIKBMR.NEWS,KOTAMOBAGU — Walikota Kotamobagu Ir Hj Tatong Bara melepas Calon Jamaah Haji asal Kotamobagu, yang bertempat di Aula Rudis Walikota, Kamis (23/6/2022) sekira pukul 08.00 Wita.
Dalam kegiatan tersebut, turut di hadiri Kepala Kemenag Kotamobagu, seluruh kepala OPD Pemkot, dan para calon jamaah Haji.
Walikota Kotamobagu Ir Hj Tatong Bara dalam sambutanya menyampaikan, ini sangat patut kita syukuri karena jumlah calon jamaah haji di sulut sekitar 10 ribu antrian, dan khusus Kotamobagu jumlah antrian sebanyak 1.700 jamaah, yang berangkat baru berjumlah 74 jamaah.
“Sebelum keberangkatan, Para jamaah dari Kotamobagu telah mengikuti manasik Haji dengan mendapatkan bimbingan, arahan, petunjuk, tentang rukun wajib dan sunah Haji insya Allah ilmu ini akan menjadi sebuah pegangan untuk menjalankan ibadah Haji,”ujarnya.
Tatong mengatakan, bercerita tentang cuaca di sini dengan di Arab Saudi tentunya sangat berbeda, saya yakin para calon jamaah sudah mendapatkan bimbingan untuk itu di harapkan dapat terus menjaga fisik, kesehatan. Dan saya mewakili masyarakat Kotamobagu tentunya terus memanjatkan doa kepada para calon jamaah Haji.
“Saya yakin para calon jamaah Haji ini sudah mendapatkan ilmu dan di bimbing dengan baik, sudah penuh dengan keyakinan rukun dan sunah yang di miliki insya Allah pada saat pulang ke tanah air bisa menjadi Haji Mabrur,”ungkapnya.
(Advetorial)