Masuki Akhir Tahun, Disdagkop-UKM Kotamobagu Genjot Realisasi PAD

0

TOPIKBMR.CO, KOTAMOBAGU —Dinas Perdagangan Koperasi dan Usaha Kecil Menengah (Disdagkop-UKM) Kota Kotamobagu terus melakukan upaya dalam merealisasikan target Pendapatan Asli Daerah (PAD) tahun 2019.

Kepala Disdagkop-UKM Kota Kotamobagu, Herman J Aray mengungkapkan, hingga saat ini capaian realisasi dinas yang dipimpinnya baru mendekati 54 persen dari target senilai 1,2 Miliar.

“Target ini akan kita usahakan semaksimal mungkin capai, sesuai batas waktu yang telah ditentukan,” kata Aray, Selasa (05/11/2019).

Dikatakannya, kendala yang terjadi hingga realisasi PAD baru memasuki 54 persen, dikarenakan tunggakan-tunggakan bulanan kios dan ruko.

“Jadi sebentar kita akan melakukan penyegelan kios dan ruko karena itu yang menjadi kendala utama di realisasi PAD tahun ini,”ucap Aray.

Untuk itu Aray kembali menghimbau kepada para pedagang agar segera membayar tunggakan tahun ini. “Diharapkan partisipasi pedagang untuk bisa meningkatkan PAD, sebagai bagian serta kontribusinya guna keberlangsungan pembangunan di daerah ini,” imbaunya. (HM)

Leave A Reply

Your email address will not be published.