Hadiri PerayaanTulude, Bupati Bolmut : Momentum Ini Pererat Tali Silaturahmi Umat Beragama

0

TOPIKBMR.CO ADVETORIAL BOLMUT – GMIBM Jemaat Bukit Sion Mokoditek bersama pemerintah desa Mokoditek, Kecamatan Bolangitang Timur menggelar budaya adat tulude Nusa Utara, Jumat (31/1/2020)

Dimana Tulude yang digelar oleh merupakan upacara adat tahunan yang di wariskan dari para leluhur masyarakat Nusa Utara (kepulauan Sangihe Talaud dan Sitaro), mengangkat tema “Sehati Sepikir Menjadi Kekuatan untuk Membangun Adat Sangir Talaud Sitaro Untuk Kita Semua”.

Bupati Bolmut Drs. Hi. Depri Pontoh menghadiri langsung berserta, Sekertaris Daerah Bolmut Dr. Drs. Hi. Asripan Nani, M.Si., Kapolres Bolmut AKBP. Eko Kurniawan, S.IK., Anggota DPRD Bolmut, Pimpinan Perangkat Daerah, Camat Bolangitang Timur, para Sangdi, tokoh-tokoh agama serta masyarakat Mokoditek Bersatu.

Dalam sambutannya, Bupati Bolmut mengungkapkan rasa bangga dan apresiasinya kepada masyarakat Bolmut asal Nusa Utara yang masih memelihara sistem nilai budaya dan sosial serta masih percaya bahwa kebahagiaan dan kepuasan hidup tidak semata faktor material saja, melainkan oleh kearifan manusia dalam menjaga keseimbangan hubungan antara manusia dengan pencipta, antara sesama manusia dan manusia dengan lingkungan alamnya.

Bupati mengajak masyarakat di bawah tuntunan para pemangku adat untuk dapat mempelopori kembali pengembangan adat istiadat Nusa Utara di Bolmut sebagai bagian dari kekayaan budaya Nasional.

Bupati berharap perayaan Adat Tulude dapat menjadi momentum perekat kesatuan adat yang tetap memegang tali persaudaraan di antara masyarakat dalam mewujudkan kehidupan yang rukun dan damai.

Pada kesempatan tersebut, Bupati menyesalkan sikap tidak terpuji sejumlah oknum warga di Kabupaten Minahasa Utara, Sulawesi Utara yang merusak tempat ibadah. Ia mengimbau warga Bolmut untuk tidak terprovokasi dengan aksi tersebut.

“Terkait kejadian di Desa Tumaluntung, Kecamatan Kauditan, Kabupaten Minahasa Utara. Saya yakin bapak dan ibu sudah melihat media sosial, tapi hari ini saya menghimbau kepada seluruh rakyat Bolmut jangan terbawa arus dan terpancing karena itu adalah ulah orang-orang yang tidak bertanggung jawab,” Imbau Depri.

Bupati mengajak kepada masyarakat Bolmut untuk mendoakan agar daerah ini terhindar dari hal-hal tidak diinginkan bersama.

“Bolmut adalah barometer kerukunan anak umat beragama di Provinsi Sulawesi Utara kita jaga bersama itu,” Ungkapnya.

Lanjut Bupati, apabila ada hal yang meresahkan disekeliling kita makan diserahkan kepada pihak penegak hukum.

“Kalau ada sesuatu yang tidak benar langsung kita koordinasikan dengan pemerintah Desa, dengan pihak kepolisian dan pihak TNI bahkan langsung ke Bupati, Wakil Bupati, Sekda untuk minta pelayanan agar supaya tidak terjadi hal-hal yang tidak diinginkan,” Pinta Depri

Bupati mengajak kepada seluruh elemen masyarakat untuk tetap komitmen menjaga kebersamaan yang ada di Kabupaten Bolmut mulai dari tingkat kabupaten sampai di tingkat RT/RW.

“Daerah Bolmut tetap menjaga kerukunan dan kedamaian, sama dengan hari ini, kalau kita sudah kacau, ribut sudah tidak boleh baku dapa seperti hari ini. Persatuan dan kesatuan sangat mahal harganya tidak boleh dibayar dengan uang,” Tegasnya.

Diakhir himbauannya, Bupati meminta kepada para Camat terus melakukan berkoordinasi dengan pihak Koramil dan Polsek diwilayah masing-masing.

“Melakukan deteksi dini atas aktifitas individu atau kelompok yang mengarah kepada aksi radikal. Tingkatkan terus menyikapi isu-isu negatif yang ingin memecah belah persatuan dan kesatuan antar umat beragama. Dan terus memantapkan stabilitas dengan membina dan memelihara kerukunan antara sesama umat beragama. Serta, tingkat jalinan kerja sama anatara pimpinan umat beragama dengan pemerintah untuk mengantisipasi setiap gejolak sosial yang dapat melemahkan sendi-sendi persatuan dan kesatuan bangsa Indonesia dalam satu keterikatan Bhineka Tunggal Ika,” Pungkasnya. (Buy)

Leave A Reply

Your email address will not be published.