HLUN Ke-23, Sejumlah Produk UKM kotamobagu di Tampilkan

0

topikbmr.co KOTAMOBAGU –  Puncak peringatan Hari Lanjut Usia Nasional (HLUN) Ke-23 Tingkat Provinsi Sulut, di Lapangan Boki Hotinimbang Kotamobagu, Senin (2/9). Turut disemarakkan dengan dipamerkannya sejumlah produk unggulan Usaha Kecil Menengah (UKM) Se Kotamobagu.

Aneka ragam olahan makanan serta kerajinan tangan khas Kotamobagu yang dipamerkan diantaranya Kabela, Kacang Goyang, Kacang Telur, Kolombeng Selai Nenas, Kopi dari berbagai jenis dan merk serta sejumlah olahan makanan dan kerajinan tangan lainnya.

Ditemui usai kegiatan, Kepala Dinas Perdagangan, Koperasi dan UKM (Disdagkop-UKM) Kotamobagu, Herman J Aray mengatakan, selain sebagai promosi, produk unggulan yang ditampilkan pada kegiatan ini, juga mendatangkan pemasukan bagi UKM, lewat penjualan.

“Melalui kegiatan ini, pihak pemerintah kota coba mengangkat produk-produk unggulan khas kotamobagu. Selain dipamerkan, juga menambahkan income atau pendapatan mereka selaku pelaku usaha,” ujarnya.

Lebih lanjut menurut Aray, dari sekitar 20 UKM binaan pemerintah, ada juga yang tidak turut ambil bagian dalam memamerkan produk.

“Tinggal satu UKM yang tidak ada, yakni stick keju dari UKM desa poyowa, lain dari pada itu semua tampil,” ungkapnya.

Kedepan agar UKM di Kotamobagu bisa lebih maju, Aray berharap kepada para pelaku usaha kecil untuk lebih meningkatkan kualitas produk unggulannya.

“Kualitas produknya lebih ditingkatkan lagi. Baik dari segi rasa, pengemasannya juga harus dikembangkan. Misalnya yang biasanya menggunakan plastik mika, diganti dengan aluminium foil agar dari sisi tampilan lebih menarik calon pembeli,” pungkasnya.(*)

Leave A Reply

Your email address will not be published.