Wakili Pj Wali Kota, Sekda Sofyan Mokoginta Hadiri Peletakan Batu Pertama Pembangunan Gedung Polres Kotamobagu

0

TOPIKBMR.NEWS – Mewakili Pj Walikota, Sekertaris Daerah Sofyan Mokoginta, menghadiri peletakan batu pertama pembuatan Polres Kotamobagu, bertempat di jalur paloko kinalang, Kelurahan Kotobangon, Kecamatan Kotamobagu Timur, Rabu (12/6/2024).

Dalam kegiatan tersebut, turut di hadiri Kapolda Sulut Irjen Pol Yudhiawan, Kapolres Kotamobagu AKBP Dasveri Abdi, Kasdim Kodim, para PJU Polda Sulut, para PJU polres Kotamobagu, tokoh agama, tokoh masyarakat.

Kapolres Kotamobagu AKBP Dasveri Abdi SIK menyampaikan, dengan adanya peristiwa kebakaran di polres Kotamobagu pada hari kamis 3 Maret 2022 sekira pukul 03.30 WITA, yang menyebabkan kerugian negara berupa bangunan serta isinya tidak bisa di selamatkan lagi dengan kerugian sebesar Rp 13, 560, 778, 314 Miliyar.

Maka Pemkot Kotamobagu meminjamkan sementara gedung Ex universitas UDK demi pelayanan kepolisian yang saat ini kami tempati.

“Adapun, laporan biaya pembangunan gedung negara bersama Dinas pekerjaan umum pada tanggal 12 Juni 2023 sebesar Rp 35.350.000.000 Miliar, surat usulan pembangunan Mako polres Kotamobagu Polda Sulut nomor B/ 270/ VI/ REN.2.1./ 2023 tanggal 15 Juni 2023 perihal usulan pembangunan Mako polres Kotamobagu,Surat Kemenkeu NOMOR: S-65/ MK.6/ KNL.1601/ 2022 tanggal 21 september 2022 tentang persetujuan penghapusan bangunan dan penjualan sisa material yang akan di bongkar pada Mako polres,” ujarnya.

Leave A Reply

Your email address will not be published.