TOPIKBMR.NEWS,KOTAMOBAGU— Intensitas hujan yang cukup tinggi di Kota Kotamobagu turut menjadi perhatian Pemerintah Kota (Pemkot) Kotamobagu.
Kepala Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Bambang Irawan Ginoga mengimbau masyarakat agar tidak membuang sampah di bantaran sungai, guna mencegah terjadinya banjir akibat luapan air sungai maupun drainase.
“Jangan membuang sampah di daerah aliran sungai, agar bisa terhindar dari banjir,” imbau Bambang.
Di sisi lain, dia pun mengimbau, masyarakat agar tetap berhati-hari menyikapi cuaca musim penghujan seperti saat ini.
“Tetap waspada karena saat ini curah hujan cukup tinggi, terlebih bagi masyarakat yang bermukim di areal bantaran sungai dan perbukitan,” imbaunya.(*/43)