Rancangan APBDes Desa Moyag Tampoan Dievaluasi

0

TOPIKBMR,NEWS KOTAMOBAGU – Pemerintah Desa dan BPD Moyag Tampoan menghadiri evaluasi Rancangan APBDes Moyag Tampoan tahun anggaran 2022, di kantor Dinas PMD Pemkot Kotamobagu, Jumat (24/3/2022).

Hadir dalam evaluasi tersebut, Penjabat Kepala Desa Moyag Tampoan Samsuri Mamonto, Sekdes Herdy Mokoagow S. Hut, Ketua BPD Alfian Golonda, Wakil Ketua BPD Niko D Nender, beserta sejumlah anggota BPD dan Perangkat Desa Moyag Tampoan.

” Setelah dievaluasi oleh BPD, selanjutnya dokumen R-APBDes kita serahkan kepada tim evaluasi Pemkot Kotamobagu, untuk dievaluasi. Apakah sudah sesuai atau belum, ” ujar Penjabat Sangadi Samsuri Mamonto SP..

Dijelaskan, setelah dievaluasi oleh Tim Pemkot Kotamobagu yang terdiri beberapa instansi teknis seperti, PMD, PU-PR, Bapelitbangda, Bagian Hukum, BPKD dan Inspektorat, maka ada perbaikan dibeberapa point yang perlu ditambahkan dan ada juga yang dikurangi.

” Selain pembangunan fisik dan pemberdayaan, tim evaluasi juga menekankan agar didalam R-APBDes ditambah lagi alokasi anggaran untuk SDGs, kesehatan, Stunting dan pendidikan,” jelasnya.

” Insya Allah, koreksi tim evaluasi Pemkot Kotamobagu tertang R-APBDes akan kami tindaklanjuti secepatnya,” tandasnya. (###)

Leave A Reply

Your email address will not be published.