Salurkan CSR,  Bupati Boltim Apresiasi PT J Resource

0

TOPIKBMR.NEWS BOLTIM – Sebagai bentuk komitmen dan tanggung jawab sosial perusahaan terhadap bidang keagamaan,  PT J Resources Bolaang Mongondow Timur mengadakan kegiatan penyaluran dana Corporate Social Responsibility (CSR).

CSR ini diwujudkan melalui pemberian bantuan berupa uang tunai Rp. 35, juta utuk pembangunan salah satu Masjid di Desa Bai’ yang merupakan Desa Binaan  ada  diwilayah Kecamatan Nuangan.

Dihadapan Bupati dan Wabub Boltim, Sam Sachrul Mamonto- Oskar Manoppo, CSR ini diserahkan oleh General Manager (GM) PT J Resources Irwan Lupoyo kepada Kepala Desa Bai’ Hamdi Lamaluta bertempat di areal lokasi pertambangan PT.J Resources di Desa Lanut.

“Untuk bantuan hari ini kita bantu ada satu Masjid berupa bantuan uang tunai sejumlah Rp. 35 juta, untuk pembangunan Masjid yang ada di Desa Bai’ Kecamatan Nuangan,” kata Irwan Lupoyo merupakan salah satu putra terbaik Asal Bolaang Mongondow(BM), Sabtu (27/3/2022).

Dijelaskan Irwan, untuk besaran bantuan yang pihaknya berikan, itu berdasarkan permintaan dari Desa yang diusulkan Kepala Desa Bai’, dan sesuai dengan kebutuhan dari masyarakat atau pihak bersangkutan itu sendiri.

“Jadi masyarakat yang membutuhkan, melalui proposalnya yang diserahkan oleh Kepala Desa Bai’ yang diterima oleh Humas PT.J Resources D.Broto, kemudian barulah kita Tindak lanjuti,” jelas Irwan.

Sementara itu, terkait bantuan yang diberikan PT. J Resources, Bupati Boltim Sam Sachrul Mamonto S.Sos menghimbau kepada kepala Desa Bai’ Bapak Hamdi Lamaluta agar bantuan tersebut diserahkan kepada panitia masjid dan digunakan sebagaimana mestinya.

” Bantuan ini, saya berharap kepada Sangadi langsung diserahkan kepada panitia penyelenggara pembangunan Masjid, dan langsung digunakan untuk kebutuhan pembangunan Masjid,” harap Bupati

Ditambahkan , mengenai sumbangsih yang  dilakukan PT. J Resources terhadap Kabupaten Boltim, Bupati menyampaikan apresiasi. ” Mewakili seluruh masyarakat di Boltim, secara langsung mengucapkan  terima kasih dan bersyukur kepada PT.J Resource,”tandasnya. (Ndet)

Leave A Reply

Your email address will not be published.