Paruh Januari, 26 Kasus DBD Jangkit Warga Kotamobagu

0

TOPIK KOTAMOBAGU – Kasus Demam Berdarah Dengue (DBD) di Kota Kotamobagu terus meningkat. Dari data Dinas Kesehatan (Dinkes), hingga pertengahan Januari tercatat 26 kasus DBD.

“Laporan yang masuk sampai hari Kamis kemarin berjumlah 26 kasus,” kata Kepala Dinkes Kotamobagu, Devie Ch Lala, Jumat (18/1/2019).

Lanjutnya, saat ini pihaknya tengah melakukan pengasapan (foging) di 9 titik lokasi yang terindikasi terdapat jentik nyamuk yang tersebar disemua kecamatan di Kotamobagu.

“Kami menghimbau kepada warga untuk melakukan PSN (Pemberantasan Sarang Nyamuk). Karena hanya dengan PSN kita dapat memutus mata rantai perkembangan jentik-jentik nyamuk. Sebab, kalau hanya dengan foging itu tidak efektif karena hanya membunuh nyamuk dewasa,” ungkapnya.

Ia juga meminta kepada masyarakat untuk tidak panik ketika terkena demam, karena demam belum tentu DBD.

“Banyak pasien yang terkena demam dilaporkan terkena DBD. Namun setelah di periksa ternyata hanya demam dengue, kasus ini tentunya sangat berbeda,” ucapnya.

Dijelaskannya, kasus demam dengue menuju DBD itu ada tingkatannya. Mulai dari DD kemudian DBD Derajat I, DBD Derajat II, DBD Derajat III, DAN dbd Derajat IV.

“Untuk mencegah terjadinya DBD masyarakat harus memperhatikan pola hidup yang sehat,” pungkasnya. (Gufran)

Leave A Reply

Your email address will not be published.