KPK sambangi Pemkab Boltim

0

TOPIKBMR,NEWS BOLTIM –Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) akan menggelar survei penilaian integritas (SPI) tahun 2022, bersama Pemerintah Kabupaten Bolaang Mongondow Timur (Boltim), Selasa (12/7) besok.

Adapun dilaksanakannya sosialisasi tersebut, sebagai tindak lanjut Surat Tugas Kepala Komisi Pemberantasan Korupsi nomor 2102/lit.05/10-15/06/2022, tanggal 30 Juni 2022 tentang koordinasi pelaksanaan dan pengawasan SPI tahun 2022.

Berdasarkan undangan Sekretariat Daerah (Setda) Boltim yang ditujukan kepada para asisten, inspektur dan seluruh kepala OPD di lingkup Pemkab Boltim disebutkan, bahwa KPK akan melaksanakan kunjungan ke Kabupaten Bolaang Mongondow Timur.

Diketahui, agenda kerja KPK di Kabupaten Boltim yakni; audiensi bersama Bupati Boltim, kemudian menggelar sosialisasi pelaksanaan SPI tahun 2022 sekaligus melaksanakan survei penilaian integritas secara langsung ke OPD pelayanan publik.

“Sosialisasi akan dilaksanakan di Aula lantai III kantor bupati mulai pukul 14.00 Wita,” kata Kepala Dinas Komunikasi dan Informatika (Kominfo) Boltim, Khaeruddin Mamonto.

(Herdy)

Leave A Reply

Your email address will not be published.