Dua Hari, Komisi Akreditasi Verifikasi RSUD Kotamobagu

0

TOPIK KOTAMOBAGU – Selama dua hari, Komisi Akreditasi Rumah Sakit (KARS) Pusat melakukan verifikasi program khusus ke -2, di Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD ) Kota Kotamobagu, Senin (17/12) hingga Selasa (18/12).

 Agenda KARS yang akan dilakukan surveyor dr Petrus Maturbongs M,kes pada hari pertama adalah melakukan telusur di unit kerja/unit pelayanan hasil PPS. Hari kedua, melakukan telaah dokumen untuk 5 bab tambahan, selanjutnya laporan survey verifikasi. Dimana verifikasi ini dilakukan, sebagai bentuk kesiapan RSUD Kotamobagu dari tipe C naik menjadi tipe B. 

 “ Dua hari pihak KARS akan berada di RSUD Kotamobagu. Sebelumnya, verifikasi pertama dilakukan oleh KARS pada tahun 2017 lalu. ,”ujar Direktur RSUD dr Wahdania Mantang.

 Dirinya berharap, setelah pihak KARS melakukan verifikasi, RSUD Kotamobagu bisa lulus dan mendapatkan hasil yang baik untuk naik kelas tipe B.

“ Semoga bisa lulus, agar kenaikan kelas RSUD Kotamobagu makin terwujud menjadi tipe B, sebagai salah satu RSUD rujukan di BMR dan Minsel, demi peningkatan pelayanan kepada masyarakat yang lebih optimal,”ungkapnya. (FM)

 

Leave A Reply

Your email address will not be published.