Cegah Rabies di Kotamobagu, Pemkot Rutin Vaksin Hewan Peliharaan

0

TOPIKBMR.NEWS,KOTAMOBAGU – Pemerintah Kota (Pemkot) Kotamobagu melalui Dinas Pertanian dan Perikanan terus mencegah penyeberan rabies di Kota Kotamobagu.

Sebagaimana yang diungkapkan Kepala Bidang (Kabid) Peternakan, Samsul Hidayat Lasena bahwa pihaknya rutin melaksanakan vaksin terhadap semua hewan yang berpotensi menjangkit rabies.

“Suntik vaksin rabies itu kita lakukan sebanyak 2 kali dalam setahun. Bulan Februari dan September,” kata Samsul, Senin (22/03/2021).

Menurut Samsul, pelaksanaan vaksinasi perlu dilaksanakan dua kali, agar supaya hewan yang tidak sempat divaksin diawal tahun, dapat terakomodir pada vaksinasi kedua di Bulan September.

“Kalau ada anjing positif rabies, usai disuntik vaksinasi beberapa hari kedepan anjing itu pasti mati. Nah kalau di Kotamobagu vaksinasi pada Februari lalu tidak ada anjing yang mati,” tandas Samsul.

(Tri)

Leave A Reply

Your email address will not be published.